Bakti Sosial Berkah Houl Mbah Yai Ropingi | Dari Sunatan Massal hingga Santunan Anak Yatim
Gresik, BeritaTempo.online - 1 Desember 2024 Dalam rangka memperingati Houl ke-9 Mbah Yai Ropingi, digelar acara sunatan massal yang bertempat di Desa Cangkir, Driyorejo, Kabupaten Gresik.
Acara ini diikuti oleh 40 peserta sunat yang sudah terdaftar sebelumnya. Selain sunatan massal, kegiatan ini juga diramaikan dengan santunan anak yatim serta pembagian makan dan minum gratis bagi keluarga peserta dan warga sekitar.
Salah satu warga yang anaknya turut serta dalam acara ini menyampaikan rasa terima kasihnya. "Kami sangat terbantu dengan adanya kegiatan seperti ini. Semoga ke depan terus ada kegiatan serupa untuk meringankan beban warga," ujarnya.
Gus Ragil, salah satu putra dari Mbah Yai Ropingi, mengungkapkan bahwa acara ini tidak hanya menjadi bentuk penghormatan kepada almarhum, tetapi juga sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat.
"Insyaallah, kegiatan seperti ini akan kami adakan setiap tahun. Harapannya, dapat membantu meringankan kesulitan warga Driyorejo dan masyarakat di Kabupaten Gresik pada umumnya," ujarnya.
Acara ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat, yang merasa sangat terbantu dengan adanya sunatan massal dan santunan tersebut. Momentum ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi dan penguatan solidaritas antarwarga.
Editor : Adytia Damar
Posting Komentar