NU Ranting Ploro | Jaga Warisan Leluhur, Ziarah dan Tahlil Jadi Senjata Spiritual
Sumurgenuk, BeritaTempo.online – Sabtu (29/03/2025). Menjelang Idul Fitri, NU Ranting Ploro kembali menggelar tradisi ziarah kubur, Yasinan, dan tahlil bersama di pemakaman Dusun Ploro, Desa Sumurgenuk. Acara ini berlangsung pada Sabtu sore pukul 16.00 WIB, diikuti oleh jamaah Nahdlatul Ulama (NU) setempat, yang terdiri dari bapak-bapak, ibu-ibu, serta pemuda-pemudi dusun.
Kegiatan tahunan ini dipimpin langsung oleh Ketua NU Ranting Ploro, Ustadz M. Ghufron, sebagai bentuk penghormatan kepada para leluhur serta mendoakan keberkahan bagi masyarakat. Prosesi pembacaan Yasin dipandu oleh Ustadz Murtadho, tahlil oleh Bapak Haji Asim, S.Pd., dan doa dipimpin oleh Bapak H. Karso, S.Pd., yang merupakan tokoh masyarakat yang dihormati di kampung tersebut.
Menurut Ustadz M. Ghufron, tradisi ini memiliki makna penting dalam menjaga nilai-nilai keislaman serta memperkuat ikatan sosial antarwarga. “Kami berharap generasi muda dapat terus melestarikan kegiatan ini, agar selalu mengingat perjuangan para pendahulu serta senantiasa mendoakan keberkahan dan kemudahan dalam kehidupan,” ujarnya.
Masyarakat Dusun Ploro yang mayoritas berafiliasi dengan NU menyambut baik kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap tradisi keagamaan yang telah diwariskan turun-temurun. Selain menjadi ajang silaturahmi, acara ini juga menjadi momen refleksi spiritual dalam menyambut bulan kemenangan.
Tradisi ziarah dan tahlil ini diharapkan dapat terus terjaga sebagai bagian dari warisan budaya Islam Ahlussunnah wal Jamaah yang kental di lingkungan NU. Dengan semangat kebersamaan, warga Ploro terus berkomitmen untuk menjaga nilai-nilai religius dalam kehidupan sehari-hari.
( achwan )
Editor : Adytia Damar
Posting Komentar